RESEP ASLI AYAM BAKAR KECAP SEDERHANA TAPI ENAK

Halo sahabat Kreasida

Kali ini Kreasida akan berbagi resep tentang olahan Ayam Bakar Bumbu Kecap. Ayam bakar kecap adalah salah satu resep ayam bakar yang sederhana dan dapat dijadikan sebagai persembahan spesial di pergantian tahun. walaupun sebagai hidangan sederhana, tetapi menjadi salah satu pilihan populer sebagai menu santapan rame-rame untuk perayaan memasuki tahun baru.

Yuk disimak saja ya bundaaa...



Bahan dan Bumbu :

8 buah paha/ dada ayam
1 buah jeruk nipis
1 sdt garam
2 batang serai, memarkan
8 lembar daun jeruk
2 sdm kecap manis
½ sdt merica bubuk
½ sdt gula pasir
½ sdm air asam jawa
250 ml air
2 sdm minyak goreng

Haluskan :

10 butir bawang merah telah dihaluskan
4 siung bawang putih telah dihaluskan
2 cm jahe
2 cm lengkuas
2 buah cabai merah keriting
1 sdt garam

CARA MEMBUAT AYAM BAKAR KECAP :
  1. Lumuri ayam dengan air perasan jeruk nipis dan garam, lalu diamkan selama 15 menit.
  2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, tambahkan daun jeruk dan serai hingga harum. Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna.
  3. Tambahkan kecap manis, merica bubuk, gula pasir, air dan asam jawa. Aduk merata, masak hingga matang dan bumbu meresap.
  4. Bakar ayam sambil dibolak balik dan sesekali diolesi bumbu hingga terasa harum. Angkat dan hidangkan.
Semoga bermanfaat. Selamat berkreasi bundaaa...

SUKA ARTIKEL INI? YUK BAGIKAN!

  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

Tidak ada komentar :

Leave a Reply

Scroll to top